Friday, March 4, 2016

20!

Feb 24 Squad. Kakak-kakak dan kembaran-kembaran saya di Geo 2013
Kesayangan
Kesayangan (2)

Kesayangan (3). Tumben banget ini anak berdua ke rumah

H+9 Feb 24. Welcome to 20 years old!

Kata orang, umur 20 tahun adalah sesuatu yang spesial. Sebuah titik menuju kedewasaan yang sebenarnya. Tahun ketika banyak hal-hal di luar ekspektasi yang terjadi, entah baik atau buruk. Buat saya, menjejaki umur 20 tahun rasanya sulit.

Sulit karena saya merasa belum melakukan apa-apa yang selama hidup disini dan puff! I'm 20. Sama sekali tidak bahagia, kalau bisa dibilang. Selain fakta bahwa saya memiliki teman-teman yang ingat akan hari tersebut dan berdoa untuk saya, mengulang tahun untuk kedua puluh kalinya sama sekali tidak menyenangkan. Rasanya seperti saya akhirnya tiba di sebuah titik balik dari kehidupan; dengan tanggung jawab yang semakin besar, dan bayang-bayang dunia dewasa yang kejam.

Saya belum siap, jujur saja. Saya masih ingin bermain dan menjadi anak kecil yang bebas kemana-mana. Namun, bagaimanapun juga, pengandaian dan penyesalan tak pernah ada artinya. "Andai saya masih anak kecil, kalau saja saya melakukan hal-hal yang jauh lebih berguna", such things. Menjadi dewasa selalu sulit. Bahkan mereka yang umurnya sudah jauh di atas saya, belum semuanya menjadi baik.

Maka, di umur yang baru ini, perkenankanlah saya memanjatkan doa agar menjadi seorang manusia yang mampu memberikan manfaat orang lain, mampu menjadi seorang hamba yang taat pada Tuhannya melebihi tahun-tahun sebelumnya, dapat membahagiakan orangtua saya, juga mampu menjadi teman yang baik bagi teman-teman saya. Aamiin.

Terima kasih, untuk semua orang yang datang, pergi, maupun tetap tinggal selama 20 tahun saya hidup di dunia ini. Juga untuk segala peristiwa baik dan buruk yang terjadi, sehingga dapat memberikan banyak pelajaran berharga dalam hidup saya. I owe you much.

See you in the upcoming real life.

Love,

Fai

Share:

0 comments:

Post a Comment